Baru dua hari menjabat, Wakil Bupati Barito Selatan (Barsel), Khristianto Yudha, langsung turun ke lapangan untuk meninjau kondisi infrastruktur jalan di beberapa wilayah, Selasa (25/2/2025).
Khristianto meninjau jalan menuju Kelurahan Pendang, Kecamatan Dusun Utara, serta jalan dari Buntok menuju Desa Talio, Kecamatan Karau Kuala.
Dari hasil peninjauan tersebut, sejumlah titik jalan ditemukan dalam kondisi rusak parah.
“Beberapa ruas jalan menuju Pendang dan Talio memang butuh perhatian serius. Kami akan berupaya agar jalur ini segera fungsional dan nyaman dilalui masyarakat,” ujar Khristianto di sela kunjungan.
Ia menegaskan, Pemkab Barsel akan segera menggelar rapat bersama instansi terkait untuk membahas langkah perbaikan yang dibutuhkan agar mobilitas warga tidak terganggu.
Dalam perjalanan, rombongan juga meninjau jalan negara di wilayah Desa Pararapak, Kecamatan Dusun Selatan, yang kondisinya ikut rusak berat.
Wabup Khristianto menilai, ruas tersebut perlu penanganan khusus karena menjadi jalur utama yang menghubungkan empat kabupaten di wilayah DAS Barito menuju Palangka Raya, ibu kota Kalimantan Tengah.
Sementara itu, Sekretaris Dinas PUPR Barsel, Muhammad Taufik, menjelaskan bahwa pihaknya akan melakukan penimbunan di beberapa titik jalan untuk mencegah genangan air saat banjir.
“Untuk sementara, warga yang ingin ke Kota Buntok saat musim banjir bisa menggunakan feri penyeberangan dari Desa Talio ke Desa Muara Arai,” ujarnya.
Ia menambahkan, perbaikan jalan menjadi prioritas agar aktivitas ekonomi masyarakat tidak terganggu akibat kerusakan tersebut.
Sebelumnya, pada hari pertama bertugas (Senin, 24/2), Wabup Khristianto Yudha juga melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Plaza Beringin Buntok untuk memantau harga sembako menjelang Ramadan, sekaligus meninjau RSUD Jaraga Sasameh dan Perumdam Tirta Barito.
Langkah cepat ini menunjukkan komitmen Wabup Khristianto untuk bekerja nyata sejak hari pertama menjabat.
Terutama dalam memastikan infrastruktur dan pelayanan publik berjalan baik untuk masyarakat Barito Selatan. (Ahaf)
