Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Barsel) terus menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat yang terdampak banjir.
Wakil Bupati Barito Selatan, Khristianto Yudha, secara resmi melepas 29.944 paket sembako sebagai bantuan sosial bagi warga terdampak banjir di wilayah Barsel.
Acara pelepasan berlangsung di halaman Kantor Perum Bulog Buntok, Sabtu (3/5/2025).
Ditandai dengan penyerahan paket sembako secara simbolis.
Wabup Khristianto didampingi oleh Sekretaris Daerah Edy Purwanto, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, para Kepala Perangkat Daerah, pimpinan instansi vertikal, Perum Bulog, PT Pos Indonesia, serta para camat se-Barito Selatan.
Dalam sambutannya, Khristianto Yudha menyampaikan bahwa banjir yang melanda sejumlah wilayah Barsel memberikan dampak sosial dan ekonomi bagi masyarakat, sehingga pemerintah daerah bergerak cepat menyalurkan bantuan.
“Bantuan ini memang tidak bisa sepenuhnya menggantikan kerugian yang dialami warga, tapi ini wujud nyata kepedulian dan kehadiran pemerintah di tengah masyarakat,” ujarnya.
Ia juga menegaskan bahwa bantuan ini bukan hanya bentuk tanggung jawab sosial, tapi juga langkah untuk mendekatkan pemerintah dengan masyarakat serta memberikan dukungan langsung bagi yang membutuhkan.
Sementara itu, Sekda Barito Selatan Edy Purwanto menjelaskan bahwa penyaluran bantuan ini merupakan hasil kolaborasi berbagai pihak, termasuk Badan Pangan Nasional dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah.
“Pemkab Barsel menyalurkan bantuan beras sebanyak 75.197 kilogram dari Badan Pangan Nasional, ditambah 20 ton cadangan pangan dari Pemprov Kalteng,” jelasnya.
Selain itu, disalurkan juga 29.944 paket sembako berisi beras, gula, mi instan, minyak goreng, dan sarden, dengan cadangan tambahan sebanyak seribu paket.
“Hari ini bantuan akan dikirim ke wilayah Kecamatan Gunung Bintang Awai dan Kecamatan Dusun Selatan, meliputi Kelurahan Hilir Sper, Jelapat, Desa Baru, Teluk Telaga, dan Danau Ganting. Untuk Desa Malitin dan Desa Janggi juga telah disiapkan masing-masing 344 dan 346 paket,” tambahnya.
Pelepasan bantuan ini diharapkan bisa meringankan beban warga yang terdampak banjir dan menjadi bukti nyata bahwa pemerintah hadir di tengah masyarakat. (Ahaf)
